Acara Tangsel Bersholawat telah dilaksanakan di Masjid Raya Al-Kautsar pada 30 Juli 2023, acara ini secara rutin dilaksanakan oleh Dewan Masjid Indonesia Tangerang Selatan secara safari dari mesjid ke mesjid di Tangerang Selatan.
Hadir pada saat acara Wakil Walikota Tangerang Selatan Bpk Pilar Saga Ichsan , Ibu Tini Benyamin (Ibu Wali Kota), Bpk Heli Slamet (Ketua DMI Tangsel) dan Bpk Dody Dores (Lurah Benda Baru), tokoh masyarakat H. Yoyok & Abah Anwar, H. Juni, Prof. Zuhdi dan para pengurus Masjid Al-Kautsar dan pengurus masjid sekitar Vila Dago dan para jamaah.
Sebagai penceramah adalah Ustadz Budi Zulkarnaen, Lc. Ma.
Pada kesempatan tersebut Panitia Pembangunan Menara & Kubah Masjid Raya Al-Kautsar juga membagikan flyer dan proposal pembangunan.